kievskiy.org

Tiga Jemaah Haji Indonesia Hilang Selepas Puncak Haji

Suasana jemaah haji di Masjidil Haram.
Suasana jemaah haji di Masjidil Haram. /Dok. Dirjen PHU Kemenag RI

PIKIRAN RAKYAT - Tiga jemaah haji asal Indonesia belum ditemukan keberadaannya di Arab Saudi. Ketiganya dilaporkan hilang oleh ketua kloternya selepas puncak haji pada Selasa, 27 Juni 2023 lalu.

Hingga hari ke-12 pencarian, keberadaannya masih belum ditemukan. Sederet upaya telah dilakukan seperti penyisiran di Arafah, Muzdalifah, Mina, serta jalur Jamarat.

Ketiga jemaah yang masih hilang tersebut atas nama Suharja Wardi Ardi dari KJT 10, Idun Rohim Zen dari PLM 20, dan Niron Sunar Suna dari kloter SUB 65.

Ketua Kloter 20 PLM Mai Tiza Husna menjelaskan jemaah atas nama Idun Rohim Zen diketahui tidak kembali bersama rombongan sepulang dari Mina.

Baca Juga: Uu Ruzhanul Ulum Janji Dekatkan Pemondokan Jemaah Haji Jabar ke Masjidil Haram jika Jadi Gubernur

"Sebelum kami balik (nafar sani), sebelum pulang kami sudah melakukan doa bersama waktu itu di tenda Mina. Kami berharap ketika kepulangan ke hotel, mungkin masih di tenda masih ada kemungkinan Pak Indun masuk tenda lain," katanya.

Akan tetapi hingga saat ini belum juga kembali. Mai mengira jemaah tersesat di kloter lain. Dia pun bertanya kepada banyak sektor tapi nihil. Terakhir dia melapor ke sektor dan kasusnya tengah ditangani petugas.

Kabid Perlindungan Jemaah PPIH Arab Saudi Haru Ar Rashid menjelaskan jemaah tersebut dilaporkan terpisah dari rombongan saat rangkaian puncak haji. Bahkan ketiganya didiagnosa demensia.

"Kita sudah upayakan pencarian di berbagai tempat termasuk di tempat beliau terpisah dari rombongan, ketika di Arafah. Kita sweeping kembali. Kita juga menyisir di berbagai rumah sakit yang ada di Mekkah," kata Harun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat