kievskiy.org

Siapa Rombongan Pertama yang Masuk Surga dengan Wajah Bersinar Bulan Purnama?

Ilustrasi surga.
Ilustrasi surga. /Freepic/Natural Paradise Freepic

PIKIRAN RAKYAT - Surga menjadi tempat dambaan seluruh umat Muslim yang di seluruh dunia. Sebagaimana Allat telah menjanjikan tempat tersebut bagi orang-orang yang beriman kepadanya.

Surga digambarkan sebagai tempat yang indah dan berisi semua hal yang membahagiakan. Tidak ada sedikitpun kenestapaan di dalam sana.

Dijelaskan dalam banyak kitab tauhid tentang gambaran Surga sebenarnya.

Baca Juga: Jokowi Bakal Bawa Isu Rohingya ke KTT ASEAN-Jepang: Ini Juga Masalah Negara-negara yang Didatangi

ما لا عين رأت ولا أذن سمعت

"Tempat yang tiada mata pernah memandangnya dan telinga mendengarnya."

Adapun para ahli Surga terdiri atas orang yang telah disucikan dari dosa. Namun, bagaimana para makhluk Allah SWT ini masuk ke Surga?

Wajah Para Ahli Surga

Dilansir dari Era Muslim, dalam surah al-Waqi’ah disebutkan bahwa manusia terbagi ke dalam tiga golongan. Golongan orang yang terdahulu, golongan kanan dan golongan kiri. Ketiga golongan ini akan mendapatkan balasan masing-masing di akhirat sesuai dengan amal yang mereka kerjakan di dunia.

Dalam surah yang lain, az-Zumar misalnya, di akhir surah juga disebutkan tentang golongan-golongan manusia di akhirat. Dalam surah tersebut, manusia hanya dikelompokkan menjadi dua rombongan besar yaitu ahli surga dan penghuni tetap neraka.

Tentu saja, hal ini merupakan kabar gembira bagi kita yang amat minim amalnya. Dengan kabar demikian, kita masih bisa melabuhkan harap, semoga Allah SWT berkehendak menempatkan kita di surga tertinggi bersama dengan orang-orang saleh terdahulu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat