kievskiy.org

Ekonomi RI Terbaik Kedua Setelah Tiongkok, Menko Airlangga: Kerja Keras KPCPEN Diakui Internasional

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Kerja keras KPCPEN (Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional) akhirnya diakui oleh dunia internasional.

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan perekonomian Indonesia menunjukan perbaikan signifikan di tengah Pandemi Covid-19.

Bahkan, ke depan perekonomian Indonesia diproyeksikan akan mencatatkan pertumbuhan yang mengesankan. Hal ini terungkap dalam laporan terbaru Dana Moneter Internasional (IMF). Dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 itu, IMF menyebut, pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun ini terbaik kedua setelah Tiongkok.

Baca Juga: Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, dr. Tirta: Ibu Susi Pudjiastuti Pasti Tersenyum

Di antara kelompok negara-negara G-20, pertumbuhan ekonomi Indonesia terbukti masih menempati posisi terbaik kedua sesudah Tiongkok.

“Ini tentunya sebuah pencapaian yang patut kita syukuri bersama, karena program-program yang Pemerintah jalankan untuk pemulihan ekonomi nasional cukup berhasil dan diakui oleh dunia,” ungkap Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Sepanjang tahun 2020, atau lebih tepatnya sejak pandemi merebak, kondisi perekonomian global menghadapi tekanan luar biasa. Perekonomian seluruh negara di dunia, termasuk anggota G-20 juga mengalami kontraksi cukup parah.

Baca Juga: 670 Tukang Bangunan di Jawa Barat Mengikuti Sertifikasi

Namun, berkat semangat dan kerja keras KPCPEN serta arahan dari Presiden Joko Widodo, Perekonomian Indonesia mampu bertahan di tengah hantaman gelombang pandemi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat