kievskiy.org

Bertemu Gatot Nurmantyo di Masjid Kampus UGM, Mahfud MD: Bicara Hati ke Hati, Tak Ada Bicara Politik

Foto Mahfud MD bersama Gatot Nurmantyo di Masjid Kampus UGM.
Foto Mahfud MD bersama Gatot Nurmantyo di Masjid Kampus UGM. /Tangkap layar twitter.com/@mohmahfudmd Tangkap layar twitter.com/@mohmahfudmd

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD baru-baru ini mengunggah foto berdua dengan Gatot Nurmantyo.

Foto Mahfud MD bersama Gatot Nurmatyo yang diunggah di Twitter itu cukup membuat heboh media sosial.

Pasalnya, Gatot Nurmantyo merupakan inisiator Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) yang sering berseberangan dengan pemerintah.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Jokowi Biarkan Israel Aktifkan Calling Visa hingga Tingkah Dwi Sasono saat Bebas

"Pagi ini, Allah mempertemukan saya dengan Pak Gatot Nurmantyo di Masjid Kampus UGM," tutur Mahfud MD dikutip Pikiran-Rakyat.com dari cuitan akun @mohmahfudmd pada Jumat 27 November 2020.

Saat itu, keduanya sedang menghadiri akan nikah putri mantan Rektor Universitas Yogyakarta (UNY) sekaligus Ketua PWNU DIY, Prof. Rochmat Wahab.

Mahfud MD mengaku berbincang banyak dengan Gatot Nurmantyo. Bahkan, menurutnya pembicaran mereka berdua benar-benar mendalam.

Baca Juga: Ilmuwan Nuklir Iran Tewas Dibunuh, Disebut Ada Indikasi Keterlibatan Israel

"Kami duduk berjejer dan ngobrol tentang banyak hal dari hati ke hati," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat