kievskiy.org

Terjadi 57 Kali Gempa Tremor, Aktivitas Vulkanik Gunung Raung Jawa Timur Mengalami Peningkatan

Potret Gunung Raung yang tampak tertutup awan terlihat dari Desa Garahan, Silo, Jember, Jawa Timur pada Kamis, 21 Januari 2021.
Potret Gunung Raung yang tampak tertutup awan terlihat dari Desa Garahan, Silo, Jember, Jawa Timur pada Kamis, 21 Januari 2021. /Antara/Seno

PIKIRAN RAKYAT - Memasuki awal tahun 2021 ini, beberapa status risiko erupsi gunung api di Indonesia dilaporkan mulai naik dalam beberapa hari terkahir.

Seperti diketahui, sebelumnya Gunung Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, sempat erupsi pada Kamis, 21 Januari 2021 pukul 6.35 WIB.

Selain itu, Gunung Merapi yang berada di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah mengeluarkan guguran lava pijar pada Sabtu, 23 Januari 2021.

Baca Juga: Almarhum Syekh Ali Jaber Berikan 3 Pesan Tentang Al-Qur'an, Penyemangat di Kala Beribadah

Gunung Merapi juga sempat meluncurkan lava pijar dengan jarak luncur maksimum 1,5 km, Minggu, 17 Januari 2021.

Sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman PMJ News, kini aktivitas vulkanik Gunung Raung yang berada di perbatasan Kabupaten Banyuwangi, Jember, dan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, juga dilaporkan mulai terlihat.

Sabtu, 23 Januari 2021, aktivitas vulkanik Gunung Raung bahkan terus mengalami peningkatan.

Baca Juga: Usai Lebih dari 1 Juta Orang Terima Suntikan, Turki Akan Terima Gelombang Kedua Vaksin Covid-19 Buatan Sinovac

Dalam beberapa jam terakhir, terekam sebanyak puluhan gempa tremor dan belasan kali gempa hembusan terjadi di Gunung Raung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat