kievskiy.org

Listrik Gratis dan Program Diskon Diperpanjang oleh PLN hingga Maret 2021, Pemerintah Mengapresiasi

Ilustrasi pelayanan PLN.
Ilustrasi pelayanan PLN. /Antara/Jessica Helena Wuysang

PIKIRAN RAKYAT – Kabar baik datang dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang memperpanjang program diskon.

Tak hanya memperpanjang program diskon saja, PLN juga memperpanjang program garits pembayaran listrik bagi sejumlah golongan.

Adapun untuk diskon serta gratis biaya pembayaran listrik ini diperpanjang oleh PLN hingga Maret 2021.

Baca Juga: Juventus vs Bologna, Andrea Pirlo Akui Kemenangan Timnya Terinspirasi Kekalahan dari Inter Milan

Mengenai program yang diperpanjang oleh PLN ini, pihak pemerintah melalui ESDM mengapresiasi apa yang dilakukan PLN.

"Pemerintah mengapresiasi PLN yang mendukung langkah-langkah memberikan keringanan bagi masyarakat serta kelompok industri komersial paling terdampak covid-19 ” ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Munir Ahmad dalam siaran pers.

Sebelumnya pada tahun 2020, anggaran mencapai Rp6,9 triliun telah digelontorkan oleh PLN untuk memberikan stimulus tagihan listrik kepada masyarakat lantaran pandemi Covid-19.

Baca Juga: Berbagai Kasus Kebocoran Data Pribadi Mencuat, Partai Golkar Dorong RUU PDP Segera Diselesaikan

Tahun ini, diskon 100 persen diberikan pada rumah tangga dengan daya 450 VA untuk pelanggan pasca-bayar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat