kievskiy.org

Strategi Konkret Pos Indonesia Demi Kinerja Gemilang

Pos Indonesia merupakan perusahaan layanan jasa pengiriman barang, bukan hanya mengirim surat.
Pos Indonesia merupakan perusahaan layanan jasa pengiriman barang, bukan hanya mengirim surat. /Adv/PT Pos Indonesia

PIKIRAN RAKYAT - Beberapa strategi konkret yang dijalankan perseroan untuk mencapai kinerja yang gemilang antara lain yaitu mengenalkan kembali kepada para milenial bahwa Pos Indonesia merupakan perusahaan layanan jasa pengiriman barang, bukan hanya mengirim surat.

Menurut Faizal, Pos Indonesia menyasar milenial karena dianggap sebagai pengelola bisnis UMKM, terutama di platform online saat ini. Salah satu upaya yang dilakukan Pos Indonesia, imbuh Faizal, adalah membuat program promosi berupa point reward bagi para pengirim paket yang dilakukan baik melalui Kantor Pos, maupun berbagai layanan platform online yang tersedia.

Nantinya, program point reward akan menghasilkan sejumlah pemenang yang akan mendapatkan hadiah berupa masing-masing 1 unit motor atau mobil. “Hal itu kami lakukan sebagai cara campaign untuk memperkenalkan kembali produk service kami, agar branding pos dikenal kembali,” tuturnya.

Baca Juga: Posisi Jasad Sempat Bergeser, Tim SAR Berhasil Temukan Korban Tenggelam di Garut

Tak hanya itu, Pos Indonesia juga memperkenalkan produk pengiriman internasional dengan harga kompetitif. “Jadi intinya, channel kami perbaiki, produk baru terutama ekspor kami perbaiki, campaign promosi juga dilakukan, product pricing internasional baru yang murah juga kami sediakan. Tujuannya, agar UMKM bisa agresif ekspor, baik melalui marketplace maupun channel online lain,” ungkap Faizal.

Terkait pengembangan lini bisnis jasa keuangan Pos Indonesia, Kepada Global Business dalam kesempatan yang sama, SVP Sales & Marketing Bisnis Jasa Keuangan PT Pos Indonesia (Persero), Haris Husein mengatakan bahwa selain menyiapkan aplikasi digital yang mumpuni untuk para pelanggan, Pos Indonesia juga menyiapkan platformback end yang mampu memberi pengalaman lebih baik.

Pos Indonesia terus berupaya mengembangkan layanan jasa keuangan dengan membangun platform berkualitas yang menggabungkan antara fungsi agen kurir dan agen jasa keuangan.

Baca Juga: [UPDATE] Virus Corona di Indonesia per 16 Februari 2021, Melonjak Lagi hingga 10.000 Kasus Covid-19 Baru

Penggabungan agen dalam satu platform digital diharapkan mampu mendorong peningkatan jumlah transaksi. “Kami sedang membangun platform bernama Pos Giro Mobile, mirip seperti uang elektronik yang sudah kami jadikan sebagai single identity mitra pelanggan. Jadi bisa bertransaksi bayar-bayar, tarik tunai dan lainnya. Account aktif sudah ada sekitar 240.000 yang bisa mengambil uang di ATM,” jelas Haris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat