kievskiy.org

Targetkan Banjir Jakarta Surut dalam 6 Jam, Anies Baswedan: Bila Tak Ada Kendala Khusus

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. /Dok. Pemprov DKI JAKARTA Dok. Pemprov DKI JAKARTA

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memantau kondisi terkini Pintu Air Manggarai demi meminimalisir meluasnya banjir Jakarta.

Usai mengontrol pembukaan pintu-pintu air di wilayah Jakarta, Anies Baswedan juga mengungkap prediksi kapan genangan banjir bisa mulai surut.

Jika tak ada aral melintang, menurut Anies, genangan banjir Jakarta bisa ditangani dalam kurun waktu sekitar enam jam.

Pihaknya juga berharap agar selama penanganan tidak ada tanggul yang jebol agar genangan bisa secepatnya teratasi.

Baca Juga: Banjir Jakarta Jangkau Kawasan Elite, Atta Halilintar: Aduh Tuhan, Mobil Hampir Terendam

Baca Juga: Liverpool vs Everton di Liga Inggris, Carlo Ancelotti: Saat Tepat untuk Taklukan Mereka

"Targetnya kita di tempat yang ada genangan maka bila tidak ada kendala khusus seperti tanggul jebol, diharapkan dalam 6 jam bisa surut," ucap Anies Baswedan seperti dikutip dari Antara, Sabtu, 20 Februari 2021.

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-Bekasi.com dalam artikel "Jakarta Dikepung Banjir, Anies Baswedan: Bila Tak Ada Kendala, Diharapkan Bisa Surut dalam 6 Jam", perkiraan enam jam ini didapat bila hujan bisa berhenti dan air sungai dari kawasan lain yang mengalir ke Jakarta mulai surut.

Sebab jika tidak maka target perkiraan surutnya genangan air di Jakarta, dikhawatirkan akan semakin lama.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat