kievskiy.org

Buat Heboh Jagat Maya, Seorang Kakek Bawa Karung Isi Uang Rp82 Juta ke Bank

Ilustrasi uang dalam karung.
Ilustrasi uang dalam karung. /Pixabay/kreatikar

PIKIRAN RAKYAT - Seorang kakek menjadi perbincangan hangat usai viral di jagat maya, lantaran membawa karung yang berisi uang puluhan juta rupiah.

Seorang kakek bernama Palyuri berusia 81 tahun, yang memiliki keterbatasan dalam pendengarannya atau tuna rungu yang tinggal di Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat viral.

Ia sempat menjadi pembicaraan banyak orang di media sosial, karena membawa uang satu karung berjumlah Rp82 juta untuk ditabung ke Bank Nagari di daerah tersebut.

Bank Nagari merupakan sebutan untuk PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) milik Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).

Baca Juga: BMKG Rilis Daftar Wilayah Siaga Banjir hingga Banjir Bandang Periode 22-23 Februari 2021

Baca Juga: Iran 'Jual Mahal' ke Amerika Serikat, Buat Syarat untuk Mulai Kesepakatan Nuklir

Anton yang merupakan salah satu pihak keluarga dari kakek tersebut, mengatakan bahwa uang puluhan juta tersebut memang merupakan milik dari kakek.

Anton juga menyebut uang yang didapatkan kakek yang akrab disapa Biyok itu, adalah dari hasil kerjanya saat mencuci piring di tempat kondangan dan bukan hasil mengemis.

Kakek Biyok sendiri merupakan seorang tuna rungu, sehingga ia kesulitan berkomunikasi dengan orang banyak meskipun dikenal sangat rajin untuk bekerja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat