kievskiy.org

Diperbolehkan Anies Baswedan, Skateboarder Bogor Jajaki Trotoar di Jalan Thamrin Jakarta

Sekelompok pemuda bermain skateboard di jalan Thamrin Jakarta
Sekelompok pemuda bermain skateboard di jalan Thamrin Jakarta /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Angga (20), Skateboarder asal Kota Bogor ini sengaja jauh-jauh berangkat dari rumahnya hanya untuk menjajaki spot baru di Jakarta.

Trotoar yang berada di Jalan M. H Thamrin, tepatnya di Bundaran Hotel Indonesia adalah spot yang sengaja dia ingin dicoba hari ini bersama tiga rekannya yang lain.

Jauh-jauh datang dari Kota Bogor, Angga menyampaikan, di kotanya bukan berarti tidak ada skate park. 

Di Kota Bogor kata dia, dirinya bersama teman-teman komunitas lainnya biasa bermain di lapangan sempur.

Baca Juga: Gara-Gara Jin Palsu, Dokter di India Kehilangan Uangnya hingga Rp140 Miliar

Baca Juga: Kisruh Demokrat, Andi Mallarangeng Sebut Moeldoko Ketum Abal-Abal: Kasihan

Namun kalau akhir pekan seperti sekarang di lapangan sempur terkadang cukup padat. Selain di Lapangan Sempur, Angga juga menyebutkan, biasanya para Skateboarder juga unjuk kebolehan skill mereka di sepanjang trotoar Jalan Djuanda.

"Kalau di Bogor biasanya main di SSA (sistem satu arah). Tapi karena sekarang ada ganjil genap jadi susah," kata Angga kepada Pikiran-Rakyat.com saat ditemui di Thamrin Jakarta, Sabtu, 6 Maret 2021.

Angga pun datang ke Thamrin lantaran sudah mengetahui kalau Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah membolehkan para Skateboarder bermain di trotoar Thamrin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat