kievskiy.org

Tiga Daerah Lahan Terbakar, Pemprov Jambi Tingkatkan Status Jadi Siaga Darurat Karhutla

Ilustrasi kebakaran hutan.
Ilustrasi kebakaran hutan. /Pixabay/Ylvers

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Jambi telah meningkatkan kewaspadaan terkait bencana kebakaran hutan dan lahan di sejumlah wilayahnya.

Meski musim penghujan diprediksi masih akan berlangsung di bulan Maret-April, namun sudah terjadi kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Jambi dan dalam skala yang kecil.

Seperti di Kabupaten Tanjab Barat, Tanjab Timur dan Kabupaten Muaro Jambi Maka dari itu, terhitung sejak Selasa, 9 Maret 2021, pemerintah Provinsi Jambi resmi menaikkan status dari Kesiapsiagaan Karhutla menjadi Siaga Darurat Karhutla.

Hal itu disampaikan Danrem 042 Garuda Putih, Brigjen TNI M Zulkifli yang juga selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Karhutla Provinsi Jambi, Selasa, 9 Maret 2021.

Baca Juga: Waspadai Gejala Long Covid-19 yang Bisa Menyerang Anak Muda: Rambut Rontok hingga Depresi

Baca Juga: Kecelakaan Didominasi Usia Produktif, Budi Karya Sumadi Beri Pesan

Pemerintah Provinsi Jambi resmi menaikkan status dari Kesiapsiagaan, menjadi Siaga Darurat Karhutla, hal itu berdasarkan SK Gubernur Jambi.

Yakni setelah penetapan itu berdasarkan tiga kabupaten di Jambi yang terlebih dahulu menaikkan status Siaga Darurat Karhutla, yaitu Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Timur serta Muaro Jambi.

Ketiga kabupaten di Provinsi Jambi yakni Tanjung Jabung Barat dan Timur serta Muaro Jambi yang sudah menaikkan status, dari Kesiapsiagaan menjadi Siaga Darurat Karhutla karena di tiga daerah itu sudah ada lahan yang terbakar.

Baca Juga: Temuan Investigasi: Partai Komunis China Sengaja Lakukan Genosida Muslim Uighur

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat