kievskiy.org

Ahmad Riza Patria Anggap Jakarta Tempat Terbaik, Minta Warga Batalkan Mudik Lokal

Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta warga untuk tidak mudik lokal.
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta warga untuk tidak mudik lokal. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol.

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, meminta warganya untuk tidak mudik lokal dalam momen Idul Fitri 2021.

Pada saat ini, pemerintah memberikan larangan untuk mudik dari tanggal 6-17 Mei 2021 untuk menekan penyebaran Covid-19.

Pasalnya, pada tahun lalu, pada masa-masa mudik massal, angka penyebaran Covid-19 menunjukkan grafik yang meningkat drastis.

Oleh karena itu, untuk mencegah hal serupa terjadi lagi, pemerintah Indonesia melarang warga untuk mudik demi keselamatan bersama.

Baca Juga: TKA China Dibela Mati-matian Masuk Indonesia, Ali Ngabalin Sampai Singgung Nama Pak Harto

Apalagi, Covid-19 di Indonesia juga masih belum teratasi dengan baik.

Beberapa hari ini sudah ada peningkatan kasus kematian dengan sebab Covid-19.

Menanggapi peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah, Ahmad Riza Patria juga meminta warga untuk membatalkan niat mudik lokal.

"Bagi yang memahami dan mengerti, kami minta semua masyarakat untuk mengurungkan niat mudik lokal, mudik antarprovinsi atau berpergian," kata Ahmad Riza Patria dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat