kievskiy.org

Anies Baswedan Apresiasi Masjid Istiqlal yang Tidak Laksanakan Sholat Idul Fitri

Masjid Istiqlal.
Masjid Istiqlal. /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengapresiasi Masjid Istiqlal yang tidak menggelar Sholat Idul Fitri pada saat Lebaran 2021 nanti.

"Saya ingin sampaikan apresiasi kepada pengelola masjid Istiqlal karena pengelola masjid Istiqlal tidak mengadakan sholat idul fitri terbuka di Masjid Istiqlal," kata Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta, Selasa, 11 Mei 2021.

Menurut Anies Baswedan penutupan Masjid Istiqlal ini bisa menjadi contoh bagi masjid-masjid yang lain di Jakarta.

Dirinya menganjurkan agar masyarakat menggelar sholat Idul Fitri di sekitar rumahnya masing-masing.

Baca Juga: 1,2 Juta Warga Jakarta Nekat Mudik Lebaran 2021, Kapolda Metro: Balik Wajib Swab

"Anjuran kami adalah untuk masyarakat sholat di masjid di sekitar rumahnya. Jangan di masjid yang jauh-jauh, karena itulah seperti Istiqlal mengadakan maka pasti jamaahnya datang dari tempat jauh karena tempatnya di daerah perkantoran," tutur dia.

Jadi Anies Baswedan menyampaikan ketika Masjid Istiqlal sejalan dengan kebijakan Pemprov Jakarta.

"Kami sampaikan apresiasi dan kami harap ini jadi contoh. Contoh bagi masjid-masjid raya yang lain bahwa kita memprioritaskan untuk warga sholat Idul Fitri di dekat rumahnya di kampungnya jangan bepergian jauh," tutur dia.

Anies Baswedan juga mengimbau pengelola masjid-masjid raya di Jakarta juga diharapkan tidak secara khusus menyelenggarakan secara besar yang berpotensi penularan Covid-19.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat