kievskiy.org

Gonta-ganti Istilah PPKM, Rizal Ramli: Segitu Ceteknya Pemerintah?

Ilustrasi kebingungan.
Ilustrasi kebingungan. /Pixabay/qimono

PIKIRAN RAKYAT – Ahli ekonomi, Rizal Ramli menyoroti perubahan istilah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dilakukan pemerintah.

Menurutnya, langkah tersebut justru akan menimbulkan kebingungan karena seringnya pergantian istilah pembatasan kegiatan masyarakat.

Hal itu disampaikan dalam video ‘Dr. Rizal Ramli Mengakui Ada Krisis Kepemimpinan dalam Penanganan Pandemi Covid-19 di Indonesia’ yang diunggah di Youtube, Kamis, 22 Juli 2021.

“Saya suprise waktu pengumuman yang kemarin, istilahnya PPKM Level 4. Itu pendekatannya ganti istilah lagi, ganti istilah. Jadi PPKM ada level 4, level 3, level 2 nanti,” ujar Rizal Ramli, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal Youtube Sahabat Rizal Ramli.

Baca Juga: Ikatan Cinta 22 Juli 2021: Bertatus Mantan Napi, Andin Bisa Kehilangan Hak Asuh Reyna

Dia pun mempertanyakan negara mana yang menyelesaikan permasalahan dengan cara pergantian istilah seperti itu.

“Jadi saya bingung, di mana sih di seluruh dunia menyelesaikan masalah dengan ganti istilah? Ini kan sudah ganti berapa kali ini, dan semua bikin bingung,” kata Rizal Ramli.

Menurutnya, berbagai langkah menyelesaikan masalah seperti itu justru hanya membuat Pemerintah terlihat ‘cetek’.

“Kalau begini cara menyelesaikan masalah, ganti-ganti istilah, kompromi terus bukan menggunakan penggunaan scientific, saya mau tanya segitu ceteknya kah pemerintah? Nanti dua hari atau tiga puluh hari, ganti lagi PPKM level tiga dan sebagainya,” tutur Rizal Ramli.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat