kievskiy.org

Para Pejabat Pemkab Bandung Ikuti Itikaf

SEBAGIAN  jemaah itikaf Pemkab Bandung di Masjid Agung Alfathu yang dihadiri ratusan pejabat dan warga sekitar Soreang, Selasa (14/7/2015).*
SEBAGIAN jemaah itikaf Pemkab Bandung di Masjid Agung Alfathu yang dihadiri ratusan pejabat dan warga sekitar Soreang, Selasa (14/7/2015).*

SOREANG,(PRLM).- Para pejabat Pemkab Bandung mengikuti itikaf untuk meraih lailatulkadar di Masjid Agung Alfathu, Senin (13/7) sampai sahur berjemaah pada Selasa dinihari (14/7). Acara diisi dengan ceramah Ustaz Dodi Kusdianto dan muhasabah KH. Salimul Afif. Menurut Sekretaris Umum MUI Kab. Bandung, Seproni Hidayat, itikaf di malam ke-27 Ramadan ini merupakan kegiatan tahunan yang diadakan Pemkab Bandung dan MUI Kab.Bandung. "Semoga dengan adanya itikaf ini sebagai malam perenungan sekaligus malam ibadah kepada Allah Swt. Semoga kita mendapatkan malam kemulian, lailatulkadar," ucapnya. Itikaf berjemaah dihadiri Bupati Bandung Dadang M. Naser, Wakil Bupati Deden Rukman Rumaji, Sekda Sofian Nataprawira, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan para camat. Ratusan warga sekitar Soreang dan Kutawaringin juga hadir menyemarakkan itikaf.(Sarnapi/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat