kievskiy.org

PKL Malioboro Kibarkan Bendera Putih, Fadli Zon: Alarm untuk Segera Ada Bantuan

Politikus Gerindra, Fadli Zon.
Politikus Gerindra, Fadli Zon. / Antara/Bagus Ahmad Rizaldi.

PIKIRAN RAKYAT - Fadli Zon turut memberikan tanggapannya mengenai PKL Malioboro yang viral mengibarkan bendera putih.

Aksi PKL Malioboro memasang bendera putih tersebut diduga sebagai simbol ketidakberdayaan melawan pandemi yang melumpuhkan sektor ekonomi.

Bendera putih yang dipasang dari jalan masuk Maliobro hingga depan kantor Gubernur DIY tersebut diharapkan PKL Malioboro agar pemerintah memperhatikan nasib para pedagang kecil di kala pandemi.

Menanggapi hal tersebut, Fadli Zon menilai jika aksi yang dilakukan oleh PKL Malioboro tersebut merupakan sebuah alarm.

Baca Juga: Harga Laptop Merah Putih Terlalu Mahal bagi Pelajar, Fadli Zon Minta Pemerintah Tak Cari Untung

Dimana para PKL Malioboro berharap adanya pertolongan dan bantuan dari pemerintah agar mereka bisa tetap bertahap ditengah gempuran pandemi yang melumpuhkan sektor perekonomian.

''Bendera putih dari rakyat harus dilihat sebagai alarm untuk segera ada pertolongan, bantuan dan intervensi yang tepat,'' kata Fadli Zon seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Instagram @fadlizon pada, Sabtu 31 Juli 2021.

Lebih lanjut, Fadli Zon mendesak pemerintah agar segera menyalurkan kompensasi dan insentif kepada para pedagang yang membutuhkan.

Tak hanya untuk pedagang, Fadli Zon juga mengimbau agar bantuan juga diberikan kepada buruh, petani, dan golongan lainnya yang terdampak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat