kievskiy.org

Percepat Vaksinasi, Pemerintah Rencanakan Vaksin Anak Dilakukan di Sekolah

Seorang anak menunjukkan bukti telah divaksin di Kelurahan Kebalen Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi.
Seorang anak menunjukkan bukti telah divaksin di Kelurahan Kebalen Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi. /Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah berencana menggandeng pihak sekolah dalam melakukan vaksinasi Covid-19 kepada anak. Langkah ini diyakini dapat mempercepat proses vaksinasi agar anak-anak bisa kembali bersekolah tatap muka.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga mengatakan, sejak vaksinasi bagi anak usia 12-17 tahun digulirkan, pemerintah melakukan berbagai percepatan.

Kemudian berdasarkan hasil koordinasi dengan berbagai kementerian, vaksinasi di sekolah mulai direncanakan.

“Program vaksin untuk anak sudah diluncurkan oleh pemerintah untuk usia 12-17 target ini masih dikejar. Kemudian sekarang kami sedang kejar vaksin melalui sekolah karena melalui sekolah kami yakini target akan cepat tercapai,” kata Bintang usai menghadiri vaksinasi bagi anak di Kelurahan Kebalen Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi, Selasa 3 Agustus 2021.

Baca Juga: Anies Baswedan Sebut Kasus Covid-19 di Jakarta Turun, Tapi Belum Masuk Batas Aman

Pertimbangan digandengnya pihak sekolah sebagai bagian dari penyelenggara vaksin yakni agar alur vaksinasi berjalan dengan baik. Selain itu, anak-anak pun terhindar dari kerumunan saat vaksinasi karena tidak bercampur dengan orang dewasa.

“Kalau di sekolah akan menjauhkan anak-anak dari kerumunan, kemudian kalau di sekolah yakin anak-anak pasti mengikuti aturan sekolah yang ada. Lalu alur vaksinasi bisa diatur sebaik-baiknya sehingga anak-anak tetap mendapatkan vaksin tapi tetap melakukan protokol kesehatan,” ucap dia.

Terkait vaksinasi anak, Bintang mengingatkan para orangtua tetap harus mendampingi. Beri pemahaman kepada anak bahwa vaksinasi itu aman dan penting untuk keselamatan semua.

Baca Juga: Kebakaran Kantor LRT Pegangsaan 2 Jakarta Utara, Berhasil Dipadamkan Sebelum Petugas Damkar Tiba

“Vaksin ini bukan program tapi gerakan. Jadi kita bersama-sama harus mendukung hal ini. Terutama bagi anak-anak generasi penerus bangsa yang harus memberikan kepentingan yang terbaik bagi anak-anak,” ucap dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat