kievskiy.org

Isu Pasien Dicovidkan Masih Ramai Beredar, dr. Andi Khomeini Geram: Biang Bencana

Seorang perawat merawat pasien Covid-19.
Seorang perawat merawat pasien Covid-19. /Reuters Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi Covid-19 di Indonesia diwarnai dengan tersebarnya hoaks soal virus corona.

Hoaks soal virus corona di Indonesia bahkan memicu sejumlah masyarakat menjadi antipati terhadap para tenaga kesehatan (nakes).

Akibatnya, usai muncul banyak hoaks, masyarakat justru enggan berobat di rumah sakit jika mengalami gejala Covid-19.

Tak sedikit yang takut jika mereka berobat akan langsung dikategorikan sebagai pasien Covid-19, atau dicovidkan.

Baca Juga: Resmi Pacari Glenca Chysara, Rendi Jhon Ternyata Bukan Keturunan Orang Biasa

Bahkan sejumlah orang berani mencibir sejumlah dokter, dan menyindir mereka terkait pengcovidan pasien ini.

dr. Andi Khomeini Takdir, seorang dokter spesialis penyakit dalam mengaku sering terkena dampak hoaks soal pengcovidan pasien Covid-19.

Ia sampai geram dan memberikan sindiran pada semua pihak yang menyebut rumah sakit dan nakes hobi mengcovidkan pasien.

Hal itu disampaikan dr. Andi lewat sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya pada Jumat, 6 Agustus 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat