kievskiy.org

Erick Thohir 'Pamer' Blok Rokan Kembali ke Pangkuan Ibu Pertiwi, Said Didu: Kontraknya Memang Habis

Sekretaris Kementerian (Sesmen) BUMN periode 2005-2010, Said Didu.
Sekretaris Kementerian (Sesmen) BUMN periode 2005-2010, Said Didu. /Twitter/@msaid_didu.

PIKIRAN RAKYAT – Menteri BUMN, Erick Thohir 'memamerkan' Blok Rokan yang kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi.

Dia mengatakan bahwa pencapaian tersebut menandakan komitmen Presiden Jokowi sejak tahun 2018 berhasil diwujudkan.

Sejak 9 Agustus 2021 kemarin, ladang migas terbesar kedua di Indonesia itu pun secara resmi dikelola oleh salah satu perusahaan BUMN, Pertamina.

"Ini adalah sejarah baru bagi Indonesia, sekaligus kado istimewa HUT Kemerdekaan ke76 untuk seluruh Indonesia," ucap Erick Thohir, Selasa, 10 Agustus 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @erickthohir.

Menanggapi kado Hari Kemerdekaan Indonesia tersebut, Analis kebijakan publik Said Didu meluruskan ‘klaim’ pengambilalihan Blok Rokan oleh Pemerintah.

Baca Juga: Sang 'Presiden' Dukung TNI Turunkan Baliho Tak Etis, Sujiwo Tejo: Kasihkan ke PKL

Hal itu disampaikan melalui unggahan di akun media sosial pribadinya pada Selasa, 10 Agustus 2021.

Said Didu menegaskan bahwa kontrak pengelolaan Blok Rokan oleh PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) memang sudah berakhir pada Senin, 9 Agustus 2021 kemarin.

Oleh karena itu, pengelolaannya harus dikembalikan kepada negara, sesuai dengan Undang-Undang (UU) Migas tahun 2001.

Baca Juga: Erick Thohir Angkat Komisaris dengan Catatan Kriminal, Politisi PKS Beri Kritik Tajam

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat