kievskiy.org

Indonesia Terima Bantuan Alat Kesehatan, Menko Luhut Pandjaitan: Indonesia akan Dukung Investasi RRT

Menteri Luar Negeri (Menlu) China Wang Yi (kiri) saat bertemu Menko Maritim dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan.
Menteri Luar Negeri (Menlu) China Wang Yi (kiri) saat bertemu Menko Maritim dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan. /Dok. Kemenko Kemaritiman dan Investasi Kemenko Marves

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut B. Panjaitan didampingi Menteri Kesehatan mewakili Pemerintah Indonesia menerima donasi bantuan medis untuk penanganan Covid-19 dari Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok.

Penyerahan bantuan medis untuk penanganan Covid-19 Indonesia oleh Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok (RRT) dilakukan di Kantor Kemenko Marves pada Selasa, 10 Agustus 2021.

Dalam kesempatan tersebut, pemerintah RRT diwakili oleh Dubes RRT untuk Indonesia Xiao Qian bersama perwakilan dari Huawei.

“Mewakili pemerintah Indonesia, saya ingin menyampaikan rasa terima kasih saya kepada pemerintah RRT, Huawei, dan China Eastern Airlines atas bentuk kerja sama serta kooperasi yang diberikan kepada pemerintah Indonesia dan masyarakatnya,” kata Menko Marves Luhut.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com (PR) dari Maritim.go.id, Kamis, 12 Agustus 2021, Indonesia menerima donasi berupa alat kesehatan seperti ventilator, oxygen concentrator, oxygen nasal cannulas, dan oxygen face mask yang menjadi alat krusial dalam melawan varian Delta yang semakin mengkhawatirkan.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 12 Agustus 2021: Kelabui Nino, Ricky Akui Kandungan Elsa Sebagai Anaknya

Selain bekerja sama dengan Pemerintah RRT, Indonesia tengah mendorong masyarakat untuk mengikuti vaksinasi.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada pemerintah RRT atas donasi alat kesehatan tersebut.

“Saya juga mengapresiasi apa yang Pemerintah RRT berikan bagi kami dan apa yang diberikan kepada Indonesia bukan hanya membantu kehidupan masyarakat Indonesia, tetapi juga sebagai bentuk kemanusiaan dari Pemerintah RRT untuk Pemerintah Indonesia,” ucap Menkes.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat