kievskiy.org

Polda Metro Beri Penjelasan Soal Empat Kawasan di Jakarta yang Diberlakukan Crowd Free Night

Lalu lintas di Jalan MH Thamrin, Jakarta.
Lalu lintas di Jalan MH Thamrin, Jakarta. /Indrianto Eko Suwarso ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yugo memberikan penjelasan soal empat kawasan di Jakarta yang diberlakukan crowd free night (CFN).

Menurut Sambodo, empat kawasan tersebut yakni Sudirman-Thamrin, Asia Afrika, Kemang, dan SCBD kerap ditemukan pelanggaran protokol kesehatan berupa kerumunan.

"Kenapa 4 kawasan ini, karena beberapa minggu kemarin banyak terdapat pelanggaran-pelanggaran protokol kesehatan," kata Sambodo, di Polda Metro Jaya, Senin, 6 September 2021.

Sambodo pun merinci, kawasan Kemang dan SCBD acap kali menjadi tempat berkumpul, sehingga menimbulkan kerumunan.

Baca Juga: Belum Rencanakan Gelar Kembali CFD dan CFN di Kota Bandung, Dishub: Kita Bukan Menghalangi

Hal itu terbukti setelah petugas melakukan razia dan menemukan pelanggaran di kafe Holywings Kemang yang tidak memerhatikan protokol kesehatan dan melewati jam operasional.

Kemudian di Jalan Asia-Afrika, kerap menjadi ajang balapan liar, baik kendaraan roda dua maupun roda empat.

"Dan Sudirman- Thamrin karena itu jalan protokol yang jadi icon pelaksanaan PPKM level 3 di Jakarta," tuturnya.

Sebelumnya, Sambodo menjelaskan ada dua skema dalam pelaksanaan CFN di empat kawasan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat