kievskiy.org

Muncul Pria Mengaku Raja Kerajaan Angling Dharma di Pandeglang, Warga Ungkap Kelakuannya yang Misterius

Salah satu bangunan bertuliskan Singgasana Raja di kediaman Cecep Iskandar Jamaludin Firdaus yang dijuluki Baginda Raja
Salah satu bangunan bertuliskan Singgasana Raja di kediaman Cecep Iskandar Jamaludin Firdaus yang dijuluki Baginda Raja /Endang Mulyana

PIKIRAN RAKYAT – Isu kerajaan baru-baru ini kembali mengemuka usai munculnya pria asal Kabupaten Pandeglang, Banten yang mengaku sebagai penguasa Kerajaan Angling Dharma.

Dilansir kabarbanten.pikiran-rakyat.com pada 21 September 2021, pria yang dijuluki Baginda Raja Cecep Iskandar Jamaludin Firdaus tersebut sebelumnya menjadi sorotan di Pandeglang karena aksinya.

Seperti diungkap warga yang menjadi juru bicara Baginda Raja Cecep Iskandar Jamaludin Firdaus, yakni Suman alias Ki Jamil.

Ki Jamil mengungkap perlakuan Baginda Raja Cecep Iskandar Jamaludin Firdaus yang menghebohkan warga sekitar.

Baca Juga: Kabar Buruk Pemakai Indihome, 14 Channel TV Akan Berhenti Siaran di Indonesia Beberapa Hari Lagi

Bukan kaleng-kaleng, pria yang mengaku penguasa Kerajaan Angling Dharma tersebut ternyata sering melakukan kegiatan sosial.

Terbukti dengan dibangunnya 30 rumah bagi warga kurang mampu yang tersebar di tiga kecamatan di Pandeglang.

Tak cukup sampai di situ, ia juga disebut-sebut rutin menyantuni anak yatim.

"Saat ini Baginda Raja telah membangun rumah di Kecamatan Mandalawangi sekitar 24 rumah dan sisanya tersebar di Kecamatan Pagelaran dan Menes. Jadi total keseluruhan yang telah dibangun ada 30 rumah. Kegiatan sosial yang dilakukan Baginda Raja tidak hanya pembangunan rumah, Baginda juga sering mengadakan acara santunan anak yatim," ujar Ki Jamil.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat