kievskiy.org

Isu Penyusupan PKI di Tubuh TNI Dinilai Tak Masuk Akal, BEM PTAI: Pembodohan Masyarakat

Ilustrasi TNI.
Ilustrasi TNI. /Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy

PIKIRAN RAKYAT - Belakangan ini mencuat sebuah isu yang menyebut bahwa ada indikasi penyusupan PKI di tubuh TNI.

Untuk itu, Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Agama Islam (BEM PTAI) bersilaturahmi dengan Panglima Kostrad Letjen TNI Dudung Abdurachman di Mako Kostrad, Jakarta, Rabu, 29 September 2021.

Dalam hal ini, Sekjen BEM PTAI Yayan Septiadi dalam keterangan tertulisnya mengatakan tujuan kedatangan BEM PTAI tersebut untuk ber-tabayun atau meminta penjelasan kepada Pangkostrad terkait adanya isu TNI disusupi PKI.

“Kami tabayun kepada Bapak Dudung Abdurachman mengenai adanya isu di luar seperti TNI disusupi PKI. Bagi kami sebagai kalangan intelektual isu tersebut tidak masuk akal dan masyarakat sudah cerdas,” kata Yayan.

Baca Juga: Sebelum Terbaring Lemas di ICU, Tukul Arwana Sempat Beri Pesan Mengharukan, Maria Vania: Mas...

Selain itu menurut Yayan, Letjen TNI Dudung Abdurachman merupakan bapak atau orang tua yang harus dihormati oleh generasi muda.

“Kalau ada yang ngomong TNI disusupi PKI pernyataan ngawur dan tidak jelas. Kami langsung mengunjungi ke sana untuk melihat museum bahwa nilai-nilai sejarah masih utuh,” ujar Yayan.

Lebih lanjut, dia mengatakan fitnah yang menyebut TNI disusupi PKI merupakan pembodohan masyarakat.

Sebab, semua masyarakat mengetahui TNI menjalankan Sumpah prajurit Sapta Marga dan memegang teguh ideologi Pancasila, Negara kesatuan Republik Indonesia, Bhineka Tunggal Ika dan UUD 1945.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat