kievskiy.org

Natalius Pigai Dianggap Lebih Bahaya dari Pemberontak Bersenjata Papua, Abdillah Toha: Terlalu Kita Manja

 Natalius Pigai (tengah).
Natalius Pigai (tengah). /Antara Foto/Rosa Panggabean Antara Foto/Rosa Panggabean

 

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Komisioner Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai kini tengah menjadi sorotan usai menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Lewat unggahan di akun Twitter pribadinya, Natalius Pigai memperlihatkan sebuah video saat Ganjar Pranowo menyantap makanan di sela-sela kunjungan ke Papua.

Natalius Pigai juga menuliskan agar tak mempercayai orang Jawa Tengah, terutama Jokowi dan Ganjar Pranowo.

"Jangan percaya orang Jawa Tengah Jokowi & Ganjar. Mereka merampok kekayaan kita, setelah itu mereka bunuh rakyat papua, bahkan mereka injak2 harga diri bangsa Papua dengan kata2 rendahan Rasis, monyet dan sampah," kata Natalius Pigai pada 1 Oktober 2021.

Baca Juga: Pidato Jokowi Buat Rakyat Papua 'Histeris', 3 Kalimat Saja Sukses Pecahkan Atmosfer Stadion Lukas Enembe

"Kami Bangsa Melanesia bukan rendahan. Saya akan lawan ketidakadilan sampai titik darah penghabisan," ujarnya.

Sontak saja uggahan Pigai itu langsung menuai kontra dari masyarakat hingga sejumlah tokoh.

Pigai dinilai melakukan ujaran rasisme dan didesak meminta maaf kepada masyarakat. Namun mantan komisioner HAM itu merasa tak melakukan kesalahan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat