kievskiy.org

Polda Kalteng Minta Maaf, Netizen Ingatkan Polisi Selektif dan Didik Admin Akun Sosmed Institusinya

Kolase foto terkait permintaan maaf Polda Kalteng soal admin yang mengirim DM ke salah satu netizen yang berkomentar "mampus" di akun Instagram @infokalteng
Kolase foto terkait permintaan maaf Polda Kalteng soal admin yang mengirim DM ke salah satu netizen yang berkomentar "mampus" di akun Instagram @infokalteng /Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Kabid Humas Polda Kalimantan Tengah menyampaikan permintaan maaf terkait DM (direct message) terhadap seorang pemilik akun Instagram @afrianrm_.

Awalnya, akun @afrianrm_ tersebut menulis komentar di unggahan akun Instagram @infokalteng.

"Mampus mampus wle wle wlee," kata akun @afrianrm_.

Kemudian, isi DM dari Humas Polda Kalteng mempertanyakan perihal kenapa berkomentar "mampus" di unggahannya.

Baca Juga: Lesti Kejora Tersudut, Rizky Billar Mendadak Ucap Amit-Amit Saat Lihat Foto USG si Jabang Bayi, Kenapa?

"Maksudmu komen 'mampus' Di infokalteng itu apa?" kata admin Instagram Humas Polda Jateng.

Kemudian, admin meminta agar si empunya komentar untuk mendatangi kantor Humas Polda Kalteng.

Saling berbalas pesan pun terus terjadi antara si pemilik akun dan admin Humas Polda Kalteng.

Ternyata, perihal DM tersebut viral di Twitter dan diunggah oleh akun Twitter @salimvanjav.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat