kievskiy.org

Jelang 2 Desember, Kepolisian Antisipasi Reuni 212

Ilustrasi reuni 212. Massa dari berbagai elemen masyarakat mengikuti aksi reuni 212 di kawasan Monas, Jakarta, Sabtu (2/12).*
Ilustrasi reuni 212. Massa dari berbagai elemen masyarakat mengikuti aksi reuni 212 di kawasan Monas, Jakarta, Sabtu (2/12).* /Antara/Zarqoni Maksum

PIKIRAN RAKYAT - Bulan November 2021 sebentar lagi berakhir, menjelang pergantian bulan, Mabes Polri disebut melakukan antisipasi reuni 212 yang dilaksanakan pada 2 Desember.

Rencananya, reuni 2021 dilaksanakan di titik pusat kawasan Patung Kuda Arjuna Wijaya, Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat, pada 2 Desember 2021.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menuturkan, pihaknya telah mengantisipasi reuni 212 di Jakarta Pusat tersebut.

"Langsung saja ya, Polda Metro sudah mengantisipasi hal tersebut," kata Kadiv Humas Polri tersebut, Rabu 24 November 2021, seperti dilaporkan PMJ News.

Baca Juga: Bukti Chat Bocor, Doddy Sudrajat Dituding Minta Uang Rp800 Juta dan Naik Haji untuk Syarat Vanessa Angel Nikah

Dikatakan oleh Dedi Prasetyo, pihaknya juga bakal memantau dan memonitor perkembangan pemantauan aksi reuni 212 tersebut meski belum dipastikan teknis pengamanannya.

Di samping itu, dia juga mengimbau, pelaksanaan aksi massa dapat memperhatikan protokol kesehatan dengan menggunakan masker serta tetap menjaga situasi keamanan dan ketertiban.

Sebelumnya pihak kepolisian merespons rencana Persaudaraan Alumni (PA) 212 yang bakal menggelar reuni 212 dengan menerangkan bahwa, aksi tersebut dapat menimbulkan klaster Covid-19.

“Pada prinsipnya Polda (Metro Jaya) siap laksanakan pengamanan dan antisipasi kegiatan-kegiatan yang dapat menimbulkan klaster-klaster Covid-19,” kata Dedi Prasetyo, belum lama ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat