kievskiy.org

Kemensos Berikan Pendampingan pada Siswi SMP Korban Kekerasan Seksual di Jombang

Ilustrasi kekerasan pada anak.
Ilustrasi kekerasan pada anak. /Dok. NDTV Dok. NDTV

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial Harry Hikmat menemui MR (12), korban kekerasan seksual di Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Diketahui, MR yang masih duduk di kelas 1 SMP ini menjadi korban perkosaan oleh tetangganya sendiri yang membuat dirinya hamil bahkan usia kandungan sudah memasuki tujuh bulan.

Harry Hikmat menyerahkan bantuan untuk menguatkan kondisi fisik dan psikologis MR.

Melalui Balai Besar Soeharso Solo dan Balai Antasena Magelang, Kemensos akan memberikan penguatan bagi anak dan orangtua.

Baca Juga: Letusan Gunung Semeru dan Ramalan Jayabaya Tentang Mitos Pulau Jawa yang Terbelah

Pendampingan juga telah dilakukan oleh Dinas PPA dan Dinas Sosial Kabupaten Jombang.

Atas peristiwa ini, Harry Hikmat menjelaskan kalau MR menarik diri dari lingkungannya karena kurang percaya diri untuk bertemu orang lain. Keluarga berusaha memberikan dukungan emosional saat ini.

Harry menjelaskan, di tengah penderitaan yang dialami MR, ia masih berharap bisa melanjutkan pendidikannya.

Beruntungnya, pihak sekolah juga masih memberikan kesempatan bagi MR untuk mengikuti pembelajaran secara daring.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat