kievskiy.org

Satu Tewas Tiga Luka Parah dalam Tiga Kecelakaan yang Melibatkan Kereta Api di Perlintasan Sebidang Daop 5

null
null

PURWOKERTO, (PR).- Selama sepekan terakhir terjadi tiga kali kecelakaan yang melibatkan kereta api dengan pengguna jalan di perlintasan sebidang wilayah Daerah Operasi (Daop) 5 Purwokerto, Jawa Tengah. Menyebabkan satu orang tewas dan tiga pengguna jalan luka parah.

Peristiwa terakhir melibatkan KA  2741a Holcim dengan penyeberang jalan. Korbannya seorang wanita pejalan kaki. Tewas setelah terserempet KA pengangkut barang di  kilometer 374+970 Desa Kedawung petak Kroya-Randegan Cilacap. Manejer Humas PT KAI Daop 5 Supriyanto mengatakan, korban meninggal setelah tersrempet KA pengangkut semen pada Rabu sekitar pukul 02.10 di Desa Kedawung  "Korban tidak membawa identitas sehingga jenazah oleh pihak kepolisian setempat dibawa ke Pusksmas Kroya I," kata Supriyanto Rabu, 14 Agustus 2019.

Berdasarkan laporan, saat kejadian korban sedang menyeberang, semantara pada saat bersamaan datang KA  2741a Holcim melintas dari arah selatan ke utara. "Masinis sudah membunyikan semboyan 35 namun pejalan kaki tidak mengindahkan akibatnya korban tersrempet KA dan mengalamai luka parah dibagian dahi, patah  tulang kanan tangan kakak, patah  kaki kanan dan kiri. luka yang menyebabkan korban meninggal dunia," jelasnya.

Saat kejadian korban mengenakan pakaian hitam tanpa lengan dan sweater warna pink. Serta memakai kalung emas putih dengan liontin hijau dan cincin emas. Wanita tanpa identitas tersebut kemudian dibawa ke Puskesmas terdekat, sembari menunggu ada keluarga yang menjemputnya. "Kami bersama dengan Polsek Kroya sedang menelusuri keluarga korban," jelasnya.

Sehari sebelumnya seorang pengendara sepeda motor tertabrak KA Bogowonto di perlintasan tanpa palang pintu Km 372 + 1/2 petak petak Randegan - Kroya peristiwa terjadi pada Selasa, 13 Agustus 2019 sekira pukul 11.59. "Korbannya seorang laki laki mengalami luka parah pada bagian kakinya, sedang sepeda motornya mengalami rusak parah," kata Supriyadi.

Kecelakaan juga terjadi di perlintasan tanpa palang pintu, di kilometer 372+1/2. "Pada saat kejadian korbam tidak mengiraukan semboyan 45 yang dibunyikan masinis KA Bogowonto sepeda motor nylonong saat KA sudah dekat, korban mengalami luka patah pada tangan dan kakinya. Karena lukanya parah korban di rujuk ke RSU Margono Soekarjo Purwokerto, sedang sepeda motor Beat warna merah ringsek," tambah Supriyadi. 

Sabtu, 10 Agustus 2019 juga terjadi peristiwa serupa melibatkan kendaraan truk dengan KA Joglosemarkerto di kilomater 367+6/7 di perlintasan tanpa palang pintu petak antara Kebasen - Randegan. Pada saat KA akan melintas di Km 367+6/7 ada truk berjalan dari arah utara ke selatan sedang dari arah Barat datang KA Joglosemarkerto. Truk  tertabrak pada bagian belakang sedang supir truk Slamet Ariyanto warga Banyumas mengalami luka di bagian dahi kanan sedang kernet Tardi menderita luka bagian kaki kanan. "Perlintasan sebidang menjadi wilayah yang paling rawan, terjadi akibat kelaluan pengguna jalan," kata Supriyanto.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat