kievskiy.org

Usai Peringatan Dini Tsunami NTT, 49 Gempa Susulan Mengguncang Laut Flores

Titik gempa susulan NTT usai peringatan dini tsunami, Selasa, 14 Desember 2021.
Titik gempa susulan NTT usai peringatan dini tsunami, Selasa, 14 Desember 2021. /Twitter @DaryonoBMKG

PIKIRAN RAKYAT - Gempa dengan kekuatan Magnitudo 7,4 di Laut Flores, diiringi dengan peringatan dini tsunami Nusa Tenggara Timur (NTT),Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Maluku.

Namun, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa peringatan dini tsunami akibat gempa telah berakhir, Selasa, 14 Desember 2021 siang.

BMKG mengimbau warga agar tetap mewaspadai kemungkinan terjadi gempa bumi susulan.

Gempa dengan magnitudo 7,4 pada Selasa pukul 10.20 WIB terjadi di Laut Flores. 

Baca Juga: Awan di Langit Jawa Timur Berubah Merah, BMKG Imbau Warga Tidak Panik

Pusat gempa itu berada di 112 kilometer barat laut Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, pada kedalaman 10 kilometer. 

BMKG menyampaikan peringatan dini mengenai kemungkinan terjadi tsunami di Sulawesi, Nusa Tenggara Timur, setelah kejadian gempa itu.

Menurut Koordinator Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono, terdapat 49 gempa susulan usai dicabutnya peringatan dini.

Baca Juga: Sesumbar Boikot Tak Akan Mempan untuk Menjegalnya, Nikita Mirzani: Semakin Diboikot, Cuannya Banyak

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat