kievskiy.org

Gempa Garut Dirasakan Warga Sukabumi, BPBD Belum Terima Laporan Kerusakan

Gempa Garut.*
Gempa Garut.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten dan Kota Sukabumi, Senin 6 Januari 2020 masih melakukan pendataan dampak. Pasca gempa bumi, petugas dan relawan BPBD masih belum menerima laporan ada dampak kerusakan dan korban jiwa maupun luka-luka saat hempa magnitudo 5,1 mengguncang wilayah Garut. 

"Tidak ada informasi kerusakan pasca gempa bumi. Kami masih terus memantau perkembangan dampak Gempa bumi," kata Koordinator Pusat Logistik dan Kedaruratan, BPBD Kabupaten Sukabumi, Daeng Sutisna. 

Hanya saja, kata Daeng Sutisna goyangan gempa bumi sangat dirasakan warga. Tidak hanya warga yang berada di Sukabumi Selatan yang berada di areal perbatasan dengan pusat gempa bumi di Garut. Tapi dirasakan warga yang berada di Sukabumi Bagian Utara.

Baca Juga: Gempa Hari Ini Guncang Garut, Getaran Dirasakan hingga ke Sukabumi

"Memang banyak informasi dari warga, perihal gempa bumi di Garut yang telah dirasakan warga di Sukabumi. Hanya saja, goyangannya kecil dan berlangsung hanya beberapa detik saja," katanya. 

Seperti dirasakan warga di Kecamatan Sukaraja, Popi Siti Sopiah, merasakan ada gempa bumi. Dia merasa sakan saat tengah memasak nasi hingga beberapa detik. 

" Saya langsung keluar rumah saat adanya gempa bumi. Goyangan gempa dirasan tetangga di sekitar perumahan," katanya.

Baca Juga: Ria Irawan Meninggal Dunia, Postingan Terakhir di Instagram Banjir Ucapan Duka

Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginfomasikan, lokasi gempa 8.15 Lintang Selatan, 107.34 Bujur Timur. Pusat gempa berada di laut 120 km Barat Daya Kabupaten Garut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat