kievskiy.org

Hadi Tjahjanto Dapat Jabatan Baru dari Jokowi, Bakal Berdinas di Mandalika

Mantan Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto.
Mantan Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto. /Puspen TNI Puspen TNI

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto mendapatkan tugas baru dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hadi Tjahjanto resmi purna tugas dari TNI  pada 17 November 2021. Posisinya digantikan oleh Jenderal Andika Perkasa.

Usai tak lagi berdinas di militer, Hadi Tjahjanto kini ditunjuk sebagai Komandan Lapangan persiapan MotoGP Mandalika 2022 oleh Jokowi.

Oleh karenanya, Hadi Tjahjanto akan berdinas di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Peringati Adik Bibi Ardiansyah: 3x24 Jam Tak Minta Maaf Akan Dilaporkan

"Insyaallah tanggal 6 atau 7 Januari ini Marsekal (Purn) TNI Hadi Ttjahjanto sudah berkantor di Mandalika," sebut Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat Gita Ariadi, Selasa, 4 Januari 2022.

"Intinya untuk memastikan kesiapan MotoGP Mandalika," sebut Gita Ariadi mengimbuhkan dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Gambaran besar tugas yang akan diemban Hadi Tjahjanto di antaranya adalah mempersiapkan Sirkuit Mandalika yang akan menjadi tuan rumah MotoGP dan mempersiapkan tes pramusim yang akan digelar pada bulan Februari 2022.

Sirkuit Mandalika sebelumnya telah dipakai untuk ajang World Superbike (WSBK) 2021 pada bulan November 2021.

Baca Juga: Video Militan Taliban Gorok Kepala Manekin Wanita di Toko-Toko Busana Afghanistan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat