kievskiy.org

Dengan 21 Siswa, Kepala Disdikpora Sebut Bullying Siswi SMP di Purworejo Seharusnya Tidak Mungkin Terjadi

ILUSTRASI Bullying.*
ILUSTRASI Bullying.* /DOK. CANVA

PIKIRAN RAKYAT - Perundungan atau bullying yang dilakukan sejumlah siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) kembali membuat geger masyarakat Indonesia.

Pasalnya, belum lama ini masih hangat beberapa aksi perundungan di dua lokasi berbeda, Bekasi dan Malang. Salah satunya bahkan menyebabkan korban bunuh diri.

Seperti dilaporkan Pikiran-Rakyat.com, aksi perundungan terbaru dilakukan oleh sejumlah siswa laki-laki di Purworejo, Jawa Tengah kepada siswi perempuan.

Baca Juga: Legenda Borussia Dortmund: Kami Tidak Membeli Pemain Bintang, Kami Membuatnya!

Tindakan memalukan itu dengan cara memukul dan menendang siswi yang tertunduk lesu di bangku sekolah.

Aksi tiga remaja SMP ini terekam dan akhirnya viral di media sosial. Kejadian yang diduga terjadi di SMP Muhammadiyah Butuh, Purworejo itu mendapat kecaman dari netizen.

Kecaman tidak hanya berupa makian dan hujatan, tetapi juga pelaporan hingga Gubernur Jawa Tengah turun tangan.

Baca Juga: ACT Distribusikan Pangan untuk 10.000 Keluarga Prasejahtera Indonesia

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat