kievskiy.org

Diduga Lakukan Pelecehan, AKP Eko Marudin Resmi Dicopot Kapolda Jateng dari Jabatannya

Ilustrasi korban pelecahan seksual.
Ilustrasi korban pelecahan seksual. /Unsplash/Stefano Pollio Unsplash/Stefano Pollio

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Satuan Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Boyolali, AKP Eko Marudin resmi dicopot dan digantikan AKP Donna Briyadi.

Pencopotan terhadap AKP Eko Marudin itu berkaitan dengan dugaan pelecehan terhadap korban pemerkosaan ketika melapor kepada pihak kepolisian. 

Kapolda Jawa Tengan (Jateng) Irjen Pol Ahmad Luthfi juga telah menyampaikan soal pencopotan AKP Eko Marudin tersebut.

"Sudah dicopot, digantikan AKP Donna Briyadi," kata Kapolda Jateng dalam siaran pers di Semarang pada Selasa, 18 Januari 2022.

Baca Juga: Elektabilitasnya Turun usai Dilaporkan ke KPK, Gibran Rakabuming: Saya Nggak Ngejar Suara

Eko kemudian menjalani pemeriksaan dan dipindah sebagai perwira menengah di Pelayanan Markas (Yanma) Polda Jawa Tengah.

Kapolda Jateng juga memastikan bahwa Eko dan oknum anggota lain yang terlibat akan diproses. 

Menurut dia, tindakan tegas terhadap orang-orang tersebut diberikan sebagai bentuk pembelajaran bagi anggota Kepolisian RI (Polri).

Baca Juga: ATEEZ Kang Yeosang Dikonfirmasi Kembali jadi MC The Show Tahun Ini

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat