kievskiy.org

Menag Yaqut Sampaikan Kabar Duka Terkait Kecelakaan Maut di Balikpapan

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas. /Dok Humas Kemenag Dok Humas Kemenag

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Agama atau Menag Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan kabar duka untuk korban kecelakaan maut di Balikpapan.

"Duka mendalam untuk korban kecelakaan di Balikpapan," kata Menag Yaqut.

Menag Yaqut berharap agar keluarga yang ditinggalkan dalam kecelakaan maut tersebut bisa diberikan ketabahan.

Selain itu, Menag Yaqut mengatakan untuk korban yang mengalami luka-luka dalam insiden kecelakaan maut itu semoga diberikan kesembuhan.

Baca Juga: Detik-detik Persalinan Aurel Hermansyah, Atta Terkejut Lihat Kondisi Baby A, Kenapa?

"Semoga keluarga yang ditinggalkan korban wafat diberikan ketabahan, dan korban luka bisa segera diberikan kesembuhan," ujar Menag Yaqut seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Twitter @YaqutCQoumas.

Diberitakan sebelumnya, Kabid Humas Polda Kalimantan Timur, Kombes Pol Yusuf Sutejo mengatakan telah menyelidik penyebab kecelakaan maut tersebut.

"Hasil investigasi di lapangan, itu dimulai karena adanya truk tronton yang remnya blong dan kondisi jalan itu geografisnya memang menurun," kata Yusuf.

Baca Juga: Tanggapan Dokter Kandungan Terkait Keputusan Luna Maya yang Bekukan Sel Telur, Tak Miliki Harga Mahal?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat