kievskiy.org

Kenakan Jas Hujan Plastik, Aa Gym Keliling Kampung Beri Ceramah Soal Virus Corona: Banyak Doa, Banyak Zikir di Rumah

AA Gym memberikan imbauan ke masyarakat terkait virus corona
AA Gym memberikan imbauan ke masyarakat terkait virus corona //Youtube/Aa Gym Official /Youtube/Aa Gym Official

PIKIRAN RAKYAT - Jumlah pasien virus corona (COVID-19) di Indonesia, kian hari kian bertambah. Data hingga 22 Maret 2020, terdapat 514 pasien positif dengan 29 diantaranya telah sembuh.

Melihat angka yang terus melonjak, banyak tokoh masyarakat ikut membantu pemerintah dalam menangani kasus tersebut.

Seperti memberikan sejumlah bantuan alat medis hingga mendorong masyarakat agar mau mendengarkan setiap imbauan yang diberikan oleh pihak berwenang, layaknya yang dilakukan oleh Aa Gym.

Baca Juga: Disinfeksi Efektif Cegah Covid-19, Simak Cara Membuat Cairan Disinfektan Sendiri dengan Bahan Sederhana

KH Abdullah Gymnastiar atau yang lebih akrab disapa Aa Gym ini sampai melakukan sosialisasi mengenai virus corona kepada masyarakat.

Sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun YouTube Aagym Official, pria asal Bandung tersebut terjun langsung keliling kampung sembari memberikan ceramah mengenai virus corona.

"Salah satu upaya kita adalah membantu sosialiasi ke masyarakat," ujar Aa Gym dalam video yang diunggah pada Sabtu, 21 Maret 2020.

Baca Juga: 5 Jenis Buah yang Mengandung Enzim Pencernaan Alami

Aa Gym pergi ke kampung-kampung karena agar masyarakat di sana lebih teredukasi dan mau menuruti pemerintah untuk berdiam diri di dalam rumah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat