kievskiy.org

Selasa 14 April Kasus Kematian COVID-19 Naik 60, Yuri: Merata di Hampir Semua Provinsi

Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Achmad Yurianto memberikan keterangan pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (9/3/2020). Dalam keterengan pers tersebut Achmad Yurianto menyebutkan pasien 01 dan 02 positif COVID-19 mengalami tekanan psikoligis akibat identitasnya terpublikasi namun mereka sudah tidak lagi mengeluhkan rasa sakit sedangkan pasien 03 dan 04 kondisi sudah lebih membaik dan pasien 05 dan 06 tidak mengalami keluhan fisik.*
Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Achmad Yurianto memberikan keterangan pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (9/3/2020). Dalam keterengan pers tersebut Achmad Yurianto menyebutkan pasien 01 dan 02 positif COVID-19 mengalami tekanan psikoligis akibat identitasnya terpublikasi namun mereka sudah tidak lagi mengeluhkan rasa sakit sedangkan pasien 03 dan 04 kondisi sudah lebih membaik dan pasien 05 dan 06 tidak mengalami keluhan fisik.* /HAFIDZ MUBARAK ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Tren kasus COVID-19 di Indonesia masi terus naik. Hal ini bukti masih ada carrier (pembawa) COVID-19 di tengah masyarakat.

Tercatat per Selasa 14 April 2020 sore, pasien yang meninggal akibat COVID-19 bertambah 60 kasus sehingga total 459 orang yang meninggal dunia, sedangkan yang sembuh menjadi 426 orang dan total positif sebanyak 4.839 kasus.

Baca Juga: Perangi COVID-19, Tim Gabungan di Surabaya Langsungkan Patroli Sekaligus Rapid Test

Demikian disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB di Jakarta, Selasa 14 April 2020.

"Kami sangat berduka dengan masih adanya saudara-saudara kita yang meninggal karena COVID-19.

Baca Juga: Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Tapanrejo Langsung Diamankan Polisi

Hari ini kita mencatat jumlahnya sudah merata hampir semua provinsi ada dan kita yakini akan bertambah," kata Achmad Yurianto.

Yuri menjelaskan, jumlah kasus yang terkonfirmasi positif bertambah 282 kasus, pasien sembuh bertambah 46 orang sementara yang meninggal bertambah 60 kasus.

Baca Juga: Sejak Resmi Dibuka, 4 Juta Orang Telah Mendaftar Program Kartu Prakerja

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat