kievskiy.org

Wadas Trending di Media Sosial, Intip Sumber Kekayaan Alam Desa yang Berlimpah

Berikut berbagai komoditas yang dihasilkan oleh Desa Wadas mulai dari hasil perkebunan hingga kayu kerasnya
Berikut berbagai komoditas yang dihasilkan oleh Desa Wadas mulai dari hasil perkebunan hingga kayu kerasnya Pixabay

 

PIKIRAN RAKYAT - Pemberitaan soal peristiwa ketegagan di Desa Wadas, Purworejo, Jawa Tengah hingga kini masih menjadi perbincangan hangat.

Kasus ini sampai viral dan menjadi trending di Twitter hingga hari ini Rabu, 9 Februari 2022.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antaranews.com, Rabu 9 Februari 2022, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo akhirnya turun tangan menemui sejumlah warga Desa Wadas, Kabupaten Purworejo.

Ganjar pun menjelaskan duduk perkara mengenai rencana pembangunan waduk atau Bendungan Bener yang merupakan salah satu proyek strategis nasional pemerintah pusat.

Baca Juga: Gubernur Lukas Enembe: Orang Papua Tidak Bahagia dan Kita Tidak Aman di Negeri Sendiri

Selain itu, dalam kesempatan ini Ganjar juga memohon maaf kepada warga Wadas serta meminta agar mengutamakan musyawarah mufakat.

"Tidak usah saling menyakiti hati perasaan warga, diajak rembugan semuanya, nanti panjenengan yang sudah mendapat ganti rugi, uangnya jangan dipakai sembarangan, untuk beli tanah atau rumah pengganti," katanya.

Pihaknya menegaskan bahwa dirinya prihatin atas peristiwa yang terjadi dengan ditangkapnya sejumlah warga oleh polisi.

Ia pun akan meminta pihak kepolisian untuk membebaskan warga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat