kievskiy.org

Lokasi Calon Bandara IKN Nusantara Dinilai Strategis, Pesawat Jenis Apa pun Bisa Mendarat

Desain istana kepresidenan di Ibu Kota Negara (IKN)
Desain istana kepresidenan di Ibu Kota Negara (IKN) /Instagram/@nyoman_nuarta

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah kabarnya segera membangun bandara di kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, baru-baru ini meninjau lokasi yang nantinya akan dibangun bandara IKN.

Kunjungan Menhub ke wilayah Kalimantan Timur itu turut didampingi oleh Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor.

Usai meninjau, Menhub menilai bahwa daerah yang nantinya akan dibangun bandara IKN Nusantara sangatlah strategis. 

Baca Juga: Dapat Isentif PPnBM, Honda Sesuaikan Harga Brio dan Mobilio

"Tadi saya dengan Pak Isran terbang ke IKN untuk memastikan bandara yang akan kita bangun telah dilakukan penelitian, lokasinya sangat baik," ujar Menhub Budi karya Sumadi.

Menurut Menhub, lokasi calon bandara itu akan terletak di antara Balikpapan dan wilayah IKN Nusantara di Penajam Paser Utara. 

"Lokasi ini akan dihubungkan oleh jalan tol dari Balikpapan maupun IKN," kata Menhub.

Dia menyampaikan bahwa bandara yang akan dibangun nantinya bisa berfungsi untuk semua jenis pesawat. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat