kievskiy.org

Kembali Buka Juni Mendatang, Candi Prambanan, Borobudur dan Ratu Boko Perketat Protokol Kesehatan

CANDI Prambanan, salah satu lokasi wisata favorit Kabupaten Sleman.*/PARIWISATA.SLEMANKAB.GO.ID
CANDI Prambanan, salah satu lokasi wisata favorit Kabupaten Sleman.*/PARIWISATA.SLEMANKAB.GO.ID

PIKIRAN RAKYAT - Wisata Candi Borobudur, Candi Prambanan, dan Ratu Boko kabarnya akan kembali dibuka untuk umum mulai Juni mendatang dengan sejumlah ketentuan tertentu yang telah ditetapkan. 

Direktur utama PT TWC Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko, Edy Setijono mengatakan setiap pengunjung yang datang akan diwajibkan mengikuti pemeriksaan suhu tubuh di setiap pintu masung dan masing-masingnya akan diberi stiker penanda suhu tubuh. 

Stiker penanda suhu tubuh tersebut terdiri dari tiga warna yakni hijau, kuning, dan merah. Pengunjung dengan suhu di bawah 37,5 derajat celcius akan diberi stiker berwarna hijau yang artinya diperbolehkan memasuki kawasan candi.

Baca Juga: Jadi PM Israel Pertama yang Dijerat Pidana, Netanyahu Disebut Lakukan Berbagai Pelanggaran Hukum

Sedangkan bagi pengunjung dengan suhu tubuh berkisar di antara 37,5 sampai 37,7 derajat celcius akan diberi stiker berwarna kuning.

Sementara bagi pengunjung yang memiliki suhu tubuh di atas 38 derajat celcius akan menerima stiker berwarna merah. Pemilik stiker merah sama sekali tidak diizinkan untuk memasuki area candi.

“Bagi yang berstiker merah akan diarahkan ke klinik kesehatan dan akan mendapatkan treatment. Jika pengunjung tersebut datang sendiri akan diarahkan untuk pulang. Tetapi kalau bersama rombongan maka wajib menunggu di klinik dan tidak diizinkan masuk ke kawasan taman wisata candi,” ujar Edy.

Baca Juga: Doa dan Harapan Kiper Persib I Made Wirawan di Hari Lebaran Raya Idulfitri 1441 H

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiranrakyat-depok.com dengan judul "Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Akan Kembali Beroperasi Juni, Simak Aturannya"

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat