kievskiy.org

Imbas Status Tersangka Haris Azhar dan Fatia, Reputasi Luhut Pandjaitan Dianggap Bisa Hancur

Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan.
Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan. /Tangkap layar YouTube Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan disebut akan kehilangan reputasi buntut dari perseteruan dengan Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti.

Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti kini menyandang status sebagai tersangka atas dugaan pencemaran nama baik Luhut Binsar Pandjaitan.

Namun penetapan status tersangka terhadap Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti justru diprediksi akan membuat Luhut Binsar Pandjaitan kehilangan reputasi.

Hal tersebut berkaitan status Luhut Binsar Pandjaitan sebagai pejabat negara tetapi melaporkan Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti.

Baca Juga: Jokowi Dikabarkan Terus Bermanuver, Rocky Gerung Sebut Ulah Presiden Buat Indonesia Hancur

"Untuk apa mesti menantang rakyat? Kan dia sudah menang sebetulnya karna kekuasaan sudah surplus. Kalau dia kalah, justru bahaya karena habis reputasinya," kata pengamat politik, Rocky Gerung dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube miliknya.

Jika dibandingkan, Rocky Gerung menilai Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti sebagai masyarakat sipil tidak bisa menyewa pengacara mahal seperti yang mampu dilakukan Luhut.

Baca Juga: Haris Azhar dan Fatia Dijadikan Tersangka Soal Luhut Pandjaitan, Oligarki Dianggap Jadi Sponsor

Oleh karena itu, posisi Luhut Pandjaitan dinilai sulit karena ketika menang tidak kondang dan ketika kalah reputasinya akan hancur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat