kievskiy.org

Klarifikasi PRMN, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Libatkan Anak Sekolah untuk Bantu Siswa Kurang Mampu

Foto: Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani
Foto: Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani /Instagram/ @ipukfdani Instagram

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi melibatkan peran serta siswa untuk membantu satu sama lain melalui program Siswa Asuh Sebaya. 

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani menjelaskan bahwa dalam program Siswa Asuh Sebaya, anak-anak sekolah akan membantu satu sama lain dengan menyisihkan sedikit dari uang jajan mereka sehari-hari.

"Kita bikin Siswa Asuh Sebaya, ini melibatkan anak-anak yang mampu menyisihkan uang jajan mereka sedikit untuk membantu anak-anak yang tidak mampu," kata Ipuk Fiestiandani saat menjadi pembicara dalam Klarifikasi PRMN Bersama Bupati Banyuwangi. 

Menurut Ipuk, donasi yang dikumpulkan dari uang jajan siswa yang terlibat dalam program itu nilainya pun cukup besar, yakni Rp1 miliar.

Baca Juga: Klarifikasi PRMN, Jawaban Emil Dardak Soal RI 1 atau RI 2: Politik Tak Bisa Disetir Ambisi

"Dan donasi yang sudah terkumpul dari anak-anak ini lebih dari Rp1 miliar dari siswa untuk para siswa juga," ujarnya.

Ipuk menilai, besarnya donasi tersebut pastinya akan sangat membantu bagi anak-anak yang kurang mampu. 

Dalam kesempatan itu, Ipuk Fiestiandani juga menuturkan pihaknya memiliki banyak inovasi untuk meningkatkan harapan sekolah bagi anak-anak di wilayah Kabupaten Banyuwangi.

Oleh sebab itu, selain dari program Siswa Asuh Sebaya, Pemkab Banyuwangi juga menyiapkan program Uang Saku bagi Anak-Anak Miskin. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat