kievskiy.org

Trio Moeldoko, Pramono Anung, dan Pratikno Dicecar Soal Wacana Jokowi 3 Periode

Ilustrasi - Trio Istana menjadi bulan-bulanan terkait ramainya isu wacana Presiden 3 Periode dan Penundaan Pemilu 2024.
Ilustrasi - Trio Istana menjadi bulan-bulanan terkait ramainya isu wacana Presiden 3 Periode dan Penundaan Pemilu 2024. /Pixabay/mohamed_hassan Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Trio Istana menjadi bulan-bulanan terkait wacana isu perpanjangan masa jabatan Presiden 3 periode dan penundaan Pemilu 2024.

Tiga tokoh Istana tersebut adalah Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Sekretaris Kabinet (Setkab) Pramono Anung.

Ketiganya dicecar saat hadir melakukan rapat kerja dengan Komisi II DPR pada Senin, 4 April 2022.

Pertanyaan pertama datang dari politikus Fraksi PAN, Guspardi Gaus yang langsung menyinggung terkait isu wacana 3 periode.

Baca Juga: Herry Wirawan Divonis Hukuman Mati, Hakim Kabulkan Banding Jaksa Penuntut Umum

"Ada isu-isu nasional, termasuk juga persoalan perpanjangan jabatan, persoalan 3 periode jabatan presiden, dan lain sebagainya," ucapnya.

Guspardi Gaus turut menyoroti berbagai kegiatan yang dipaparkan oleh Moeldoko, tetapi dia juga ingin mendengar komentar KSP terhadap isu tiga periode yang saat ini tengah ramai.

"Tentu ini juga bagian dari tugas dan tanggung jawab yang bapak sampaikan kepada kami.
Oleh karena itu, tentu kami berharap di samping melakukan kegiatan, tentu juga harus bagaimana bentuk outcome manfaat, atau dampak dari kegiatan yang bapak lakukan itu," tuturnya.

Baca Juga: Sindir yang Haramkan Pembicaraan 3 Periode dan Tunda Pemilu 2024, Ngabalin: Lama-lama Nanti Mengkafirkan Lagi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat