kievskiy.org

Sempat Viral, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Penyebar Hoaks Ibu Gorok Anak di Jaktim

Ilustrasi. Terduga pelaku penyebar berita hoaks ibu gorok anak di Jaktim ditangkap polisi.
Ilustrasi. Terduga pelaku penyebar berita hoaks ibu gorok anak di Jaktim ditangkap polisi. /Pixabay/tooapic

PIKIRAN RAKYAT – Belakangan ini viral di media sosial video terkait seorang anak perempuan menangis histeris sembari memegang lehernya yang bersimbah darah.

Berdasarkan kabar yang beredar, anak perempuan itu disebut digorok oleh ibunya sendiri lantaran tak terima dibangunkan sahur.

Namun setelah ditelurusi lebih lanjut, ternyata video tersebut merupakan informasi hoaks.

Imbas beredarnya informasi hoaks ibu gorok leher anaknya, penyebar video viral tersebut berhasil diamankan Polsek Cipayung.

Baca Juga: Empat Pria Nekat Perkosa Biawak, Terancam Hukuman 7 Tahun Penjara

Berdasarkan keterangan polisi, video tersebut disebarkan seorang pemuda berinisial MRA berusia 23 tahun.

Kapolsek Cipayung Kompol Bambang Cipto memastikan pelaku berinisial MRA sudah ditangkap pada Senin, 18 April 2022 di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.

“Pelaku sementara kita amankan. Untuk diduga, pelakunya satu warga (tinggal di satu lingkungan) dengan korban,” kata Kompol Bambang seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.

Baca Juga: Stasiun Luar Angkasa Tiangong Dibuka untuk Semua Negara PBB, China: Berkat Misi Awak Shenzou 13

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat