kievskiy.org

Paparkan Posisi Hilal di Indonesia, Kemenag: Berdasarkan Hisab, 1 Syawal 1443 Hijriah Jatuh pada 2 Mei 2022

Ilustrasi hilal.
Ilustrasi hilal. /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Anggota tim unifikasi kalender hijriah Kemenag, Cecep Nurwendaya memaparkan posisi hilal penentu Idul Fitri 1443 Hijriah.

Dia mengungkapkan bahwa sebagian besar titik pemantauan melihat hilal berada di atas 3 derajat.

Hal itu berarti, posisi hilal pada Minggu, 1 Mei 2022 berada di atas ketinggian minimum yang ditentukan oleh Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS).

Baca Juga: Beberkan Hasil Perhitungan, BMKG: Hilal 1 Mei 2022 Bisa Cetak Rekor Dunia Baru

"POB Cibeas Pelabuhan Ratu, salah satu kebanggaan kita, tingginya 4,74 derajat, elongasinya 6,79," ucap Cecep Nurwendaya.

Dia kemudian membeberkan hasil pemantauan hilal di seluruh Indonesia, yang juga berada di atas ketinggian minimum MABIMS.

"Tinggi hilal di seluruh Indonesia antara 3,79 derajat sampai dengan 5,56 derajat, dan elongasinya antara 5,2 derajat sampai dengan 7,2 derajat," tutur Cecep Nurwendaya.

Baca Juga: Angelina Jolie Muncul di Lviv, Warga Ukraina: Dukungan Dunia

"Sebagian besar daerah di wilayah Indonesia, termasuk POB Cibeas Pelabuhan Ratu sudah memenuhi Kriteria Imkan Rukyat Baru MABIMS," ujarnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat