kievskiy.org

7 Langkah Polri Antisipasi 1,9 Juta Kendaraan Arus Balik Lebaran 2022

Ilustrasi Arus Balik Mudik Lebaran 2022.
Ilustrasi Arus Balik Mudik Lebaran 2022. /Antara Foto Antara Foto

PIKIRAN RAKYAT - Mabes Polri telah menyiapkan sejumlah langkah untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan pada saat arus balik mudik Lebaran 2022.

Berdasarkan data sebanyak 1,9 juta kendaraan yang keluar Jabodetabek diperkirakan akan kembali pada saat arus balik mudik.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat, Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan pihaknya telah menyiapkan 7 langkah bagi masyarakat saat melakukan perjalanan kembali dari kampung halaman menuju Jabodetabek.

Pertama, penerapan rekayasa lalin berupa sistem satu arah atau one way mulai dari KM 414 atau Gerbang Tol (GT) Kalikangkung sampai dengan KM70 Gerbang Tol (GT) Cikatama.

Baca Juga: Polri Siapkan Antisipasi Jutaan Kendaraan yang Akan Kembali ke Jabodetabek pada Arus Balik Mudik Lebaran 2022

Menurut Ramadhan, jika volume kendaraan sangat padat menuju Jakarta, maka pada hari Jumat 6 Mei 2022 Pukul 14.00-24.00 WIB akan diberlakukan one way di mulai dari GT Kalikangkung KM 414 sampai Tol Cikampek KM70 diteruskan contra flow sampai KM28.5.

"Rekayasa lalin ini juga berlaku dan bersifat situasuional pada puncak arus yang diprediksi terjadi pada hari Sabtu-Minggu 7-8 Mei 2022," ucap Ramadhan kepada wartawan Rabu, 4 Mei 2022.

Kedua, Polri, Kemenhub, bersama dengan stake holder terkait akan terus melakukan sosialisasi rute alternatif menuju Bandung dari Jakarta saat penerpaan one way.

Kemudian ketiga, kami imbau masyarakat untuk menggunakan rute alternatif dan tidak menunggu selesainya one way di entri gerbang tol sehingga tidak terjadi penumpukan kendraan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat