kievskiy.org

Beredar Kabar Eril Anak Ridwan Kamil Diselamatkan Nenek Tua di Sungai Aare, Dubes Menjawab

Anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril).
Anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril). /Instagram/@emmerilkahn

PIKIRAN RAKYAT - Duta Besar Indonesia untuk Swiss, Muliaman Hadad angkat bicara terkait adanya isu yang beredar bahwa Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah ditemukan.

Berdasarkan kabar yang berhembus, anak Ridwan Kamil tersebut telah ditemukan oleh seorang nenek tua di Bern.

Menanggapi hal itu, Muliaman Hadad pun angkat bicara dan menyampaikan fakta terkait kabar yang beredar tersebut.

Baca Juga: 400 Orang Diamankan saat Privat Party di Depok, Polisi: Ini Bukan Pesta Bikini

"Saya hanya bisa mengatakan pencarian oleh polisi terus dilanjutkan dengan menggunakan cara yang paling memungkinkan yang bisa dilakukan," katanya, Senin, 6 Juni 2022.

Oleh karena itu, Muliaman Hadad menegaskan agar masyarakat terus mendukung proses pencarian Eril.

Dia mengimbau masyarakat mendukung aparat setempat untuk terus melanjutkan usaha maksimal mereka dalam mencari anak Ridwan Kamil.

Baca Juga: Ratusan Kertas Kecil Bertuliskan Ucapan Belasungkawa untuk Eril di Gedung Negara Pakuan Kota Bandung

Dengan begitu, apa yang diharapkan semua pihak, yakni hasil terbaik dari pencarian Eril, bisa segera dihasilkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat