kievskiy.org

Kenapa Hujan Masih Turun pada Bulan Juni? BMKG Beri Penjelasan

Ilustrasi hujan.
Ilustrasi hujan. /Pixabay/Public Domain Pictures

PIKIRAN RAKYAT - Sebagian wilayah di Indonesia hingga kini masih mengalami musim hujan.

Berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejumlah wilayah di Indonesia harusnya sudah musim kemarau.

Menurut BMKG awal musim kemarau 2022 di Indonesia kisaran April hingga Juni 2022.

Sementara puncak musim kemarau 2022 di sebagian besar wilayah Indonesia diprakirakan terjadi pada Agustus.

Baca Juga: Demi Saksikan Pemakaman Eril Anak Ridwan Kamil, Sejumlah Warga Rela Berdiri di Tengah Sawah

Prakirawan BMKG, Marlin Denata memberikan penjelasan soal kondisi cuaca di Indonesia saat ini.

Menurut pantauan BMKG, cuaca sekarang dipengaruhi oleh adanya peningkatan intensitas La Nina menjadi moderat atau sedang.

Penguatan La Nina yang sudah terjadi sejak Maret itu ternyata menyebabkan musim hujan di Indonesia lebih panjang.

Bahkan sebagian wilayah Indonesia mengalami hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat