kievskiy.org

Taman Tebet Eco Park Jakarta Ditutup Buntut Marak Parkir Liar

Tebet Eco Park
Tebet Eco Park /Instagram.com/ @Aldhichandras

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup taman Tebet Eco Park hingga akhir Juni 2022.

"Untuk kenyamanan bersama, Tebet Eco Park akan ditutup hingga akhir Juni," demikian keterangan dilansir dari @tamanhutdki, Rabu 15 Juni 2022.

Pihak pengelolal juga berterima kasih dengan antusiasme masyarakat untuk mengunjungi taman Tebet Eco Park setelah resmi dibuka pada 23 April 2022.

Tidak hanya itu, pihak pengelola juga meminta masyarakat untuk mengunjungi sejumlah taman lain di Jakarta sembari menunggu taman Tebet Eco Park dibuka kembali.

Baca Juga: Big Hit Music Tanggapi BTS Hiatus hingga J-Hope jadi Anggota Pertama yang Memulai Karir Solo

"Kami akan kembali. Nantikan pada pemberitahuan selanjutnya ya, sampai jumpa!" ujarya.

Anies Baswedan Panggil Dua Pejabat

Kemarin Anies Baswedan memanggil Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Suzi Suzi Marsitawati dan Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin.

Sayangnya Munjirin maupun Suzi belum mau memberikan pernyataan lebih lanjut apakah pemanggilan itu terkait dengan semrautnya Tebet Eco Park.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat