kievskiy.org

Kemensos Buka Akses Layanan Kesehatan Penderita Tumor Langka di Ternate

Kementrian Sosial memberikan bantuan akses layanan kesehatan kepada penderita tumor di Ternate.
Kementrian Sosial memberikan bantuan akses layanan kesehatan kepada penderita tumor di Ternate. /Dok Humas Kemensos

PIKIRAN RAKYAT - Kementrian Sosial melalui Sentra Wasana Bahagia Ternate merespon cepat masalah yang dihadapi Kardawi Ngonano. Pria 19 tahun itu viral di media sosial lokal karena menderita tumor langka (Multiple Soft Tissue Tumor).

Bantuan ini diberikan sejalan dengan arahan Menteri Sosial Tri Rismaharini yang menekankan pentingnya sikap responsif terhadap berbagai permasalahan sosial yang berkembang di tengah masyarakat.

Kepala Sentra Wasana Bahagia Ternate Udan Suheli menyatakan, pihaknya telah menurunkan tim sentra untuk mengasesmen Kardawi.

Dalam asesmen yang dilakukan sentra, warga Desa Limau, Kecamatan Galela Utara, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, itu diketahui telah kehilangan orangtuanya.

Baca Juga: Ganda Putra Ahsan/Hendra Harus Mundur di Babak Pertama Indonesia Open, Dibungkam Ou/Liu

Setelah ibunya meninggal dunia, ayahnya memilih berkeluarga lagi dan tidak berinteraksi lagi. Kardawi mendapat asuhan dan tinggal bersama dua lansia yakni kakeknya Nurdin Nongano (81) dan neneknya.

Keterbatasan ekonomi membuat penyakit Kardawi tidak bisa diobati dengan baik. Mereka juga tidak bisa tidak mampu mengakses ke fasilitas kesehatan dikarenakan kartu BPJS dinyatakan tidak aktif. Petugas Sentra Wasana Bahagia membantu Kardawi membuka akses terhadap layanan kesehatan.

“Kartu BPJS Kadawi yang tidak aktif telah kami bantu menjadi aktifkan lagi. Sentra juga telah membantu Kardawi untuk mendapatkan pelayanan kesehatan lanjutan di RSUD Chasan Boesoerie Ternate,” kata Udan, Rabu, 15 Juni 2022.

Pengobatan tumor terus berlangsung. Sebelumnya pada 25 Mei lalu Sentra merujuk Kardawi ke RSUD Tobelo Kab. Halmahera Utara. Kemudian 9 Juni Kardawi dirujuk ke RSUD Chasan Boesoerie Ternate dengan pendampingan petugas Sentra.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat