kievskiy.org

Roundup: Jokowi Rombak Kabinet Lagi, Aksi Bongkar Pasang 'Pembantu' Presiden Disorot Media Asing

Ilustrasi reshuffle kabinet.
Ilustrasi reshuffle kabinet. /Pixabay/FelixMittermeier

PIKIRAN RAKYAT - Hari Rabu tampaknya menjadi langganan bagi Presiden Jokowi untuk melakukan perombakan atau reshuffle di dalam tubuh kabinetnya.

Seperti kemarin, tanggal 15 Juni 2022, dia melantik dua menteri baru, yakni Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan dan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) di Istana Negara.

Selain mengangkat dua menteri, Jokowi juga melantik tiga wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga: Kronologi Rumah Nikita Mirzani Digerebek Polisi, Dobrak Garasi hingga Dorong ART

Ketiga Wamen baru itu adalah Wempi Wetipo sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri, Afriansyah Noor sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan, dan Raja Juli Antoni sebagai Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Jokowi pun memimpin langsung pelantikan dengan diawali pengambilan sumpah jabatan.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,” kata Jokowi, diucap ulang kelimanya.

Baca Juga: Polisi Larang Pengendara Motor Pakai Sandal Jepit, Apakah Ada Sanksi Tilang?

Dengan begitu, Zulkifli Hasan akan menggantikan sisa jabatan Menteri Perdagangan sebelumnya, Muhammad Lutfi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat